RENTAK.ID – Timnas Indonesia akan menghadapi Maladewa pada Kualifikasi Piala Asia U20 2025 malam ini, tepatnya pada tanggal 25 September 2024.
Laga keduanya akan berlangsung di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, dan pertandingan kick-off akan dimulai pada pukul 19.30 WIB.
Skuad Garuda yang berada dalam Grup F bersama Yaman dan Timor Leste harus memenangkan grup agar dapat melaju ke putaran final selanjutnya.
Untuk kamu yang ingin melihat laga antara Indonesia dan Maladewa pada Kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 2025 malam ini, link live streaming dapat diakses melalui https://www.vidio.com/categories/afc-u-20-asian-cup.
Berikut ini adalah prediksi susunan pemain yang akan digunakan oleh Timnas Indonesia U-20 dan Timnas Maladewa U-20 pada laga malam ini:
Timnas Indonesia U-20: Ikram Algiffari, Alfharezzi Buffon, Kadek Arel Priyatna, Muhammad Iqbal Gwijangge, Dony Tri Pamungkas, Tony Firmansyah, Maouri Ananda Yves Ramli Simon, Figo Dennis, Arlyansyah Abdulmanan, Jens Raven, dan M Riski Afrisal.
Timnas Maladewa U-20: Mohamde Yaameen, Ahmed Nawaf, Dhayyan Ahmed, Afzal Mohamed, Joodh Ashfaaq, Abdulla Looth, Adam Shiyaan, Mohamed Firaq, Mohamed Aiham, Yoosuf Saaif, dan Shanaan Rashhaad.
Itulah informasi mengenai link live streaming dan prediksi susunan pemain laga antara Timnas Indonesia melawan Maladewa pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 pada malam ini.(*****)