Gelar Acara Halal Bihalal, Kepala BP2MI: Mari Bersatu untuk Bangun Bangsa Indonesia

- Penulis

Rabu, 24 April 2024 - 02:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Halal bi Halal BP2MI (lazir)

Halal bi Halal BP2MI (lazir)

RENTAK.ID – Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengimbau semua pihak untuk menghormati putusan Mahkamah Konsitusi (MK) terkait gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024.

Benny pun mengajak semua pihak untuk untuk kembali bersatu membangun bangsa Indonesia lebih maju lagi.

“Mudah-mudahan dengan putusan Mahkamah Konsitusi semua kembali untuk menghormati kedaulatan rakyat, mari kita kembali bersatu,” kata Benny usai menggelar acara Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijirah, Selasa (23/4/2024).

Menurut Benny, Indonesia akan menjadi bangsa yang kuat jika semua masyarakatnya bersatu menjunjung tinggi perdamaian dan menghormati perbedaan.

Baca Juga :  Anniversary Ke-28, Nawakara Perkuat Kesadaran Keamanan Siswa Sekolah Dasar Lewat Program Edukasi Keamanan di 7 Kota

“Saya akan mengingatkan pesan Bungkarno bersatu karena kuat. Kuat karena bersatu. Jadi kalau kita ingin menjadi negara yang kuat maka kita harus bersatu. Bersatu bisa terwujud karena kita memiliki kekuatan,” ujarnya.

Benny mengatakan, pasca Lebaran Idul Fitri merupakan momen yang tepat untuk kembali bersatu dan kembali merajut tali silaturahmi yang sempat terpecah karena perbedaan keyakinan politik pada Pilpres 2024.

“Mudah-mudahan Lebaran Idul Fitri dan diselenggarakannya halal bihalal menjadi energi positif karena kita baru Melawati pesta demokrasi terbesar di dunia termasuk pemilihan presiden, apa pun perbedaan pilihan, siapa pun yang mendukung mereka yakini akan memimpin bangsa ini mudah-mudahan dengan putusan MK semua kembali untuk bersatu,” ujarnya.

Baca Juga :  Wakil Ketua MPR RI Berikan Motivasi Bagi 1000 CPMI dalam Skema G to G ke Korea Selatan

Menurut Benny, dengan semangat persatuan tersebut, bangsa Indonesia bisa mewujudkan mimpi, harapan dan juga cita-cita bernegara yang telah diletakkan pondasi-pondasinya oleh founding fathers.

“Kita tidak ingin bangsa ini berada dalam keterbelahan menghabiskan energi positifnya untuk hal-hal yang bisa memecah belah bangsa ini, mari kita bersatu untuk membantu bangsa Indonesia,” tuturnya.

Berita Terkait

Kapal Kayu Sarat Rokok Ilegal Ditangkap di Perairan Tembilahan
Orang Tua Minim Literasi Digital, Anak Rentan Terjerat Pornografi di Media Sosial
KKP Gelar Pelatihan Pengolahan Ikan untuk Istri Nelayan di TPI Citeuis, Dukung Diversifikasi Usaha
Lawang Sewu Semarang Rayakan Hari Kasih Sayang dengan Kampanye Perdamaian dan Kompetisi Romantis
Gangguan Pemesanan Tiket Kereta Api, KAI Segera Tindaklanjuti Masalah yang Terjadi
Prabowo Tanggapi Wacana Maju Pilpres 2029: “Kalau Mengecewakan Rakyat, Saya Malu”
Pemerintah Pastikan Anggaran Pendidikan Tidak Terpengaruh Efisiensi
Jelang Ramadan Arab Saudi Kembali Salurkan 100 Ton Kurma untuk Umat Islam Indonesia

Berita Terkait

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:10 WIB

Kapal Kayu Sarat Rokok Ilegal Ditangkap di Perairan Tembilahan

Sabtu, 15 Februari 2025 - 20:37 WIB

Orang Tua Minim Literasi Digital, Anak Rentan Terjerat Pornografi di Media Sosial

Sabtu, 15 Februari 2025 - 20:06 WIB

KKP Gelar Pelatihan Pengolahan Ikan untuk Istri Nelayan di TPI Citeuis, Dukung Diversifikasi Usaha

Sabtu, 15 Februari 2025 - 16:44 WIB

Lawang Sewu Semarang Rayakan Hari Kasih Sayang dengan Kampanye Perdamaian dan Kompetisi Romantis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 16:29 WIB

Gangguan Pemesanan Tiket Kereta Api, KAI Segera Tindaklanjuti Masalah yang Terjadi

Berita Terbaru